in

Resep Ifumie Siram

Resep Ifumie Siram. Cookpad.

Hidangan chinese food sudah lama menjadi favorit di Indonesia. Mulai dari lauk tumisan, aneka dimsum, sampai beragam hidangan mie. Bahkan, hidangan mie sendiri memiliki beragam jenis dan varian, mulai dari bakmie, bihun, dan tentu saja ifumie. Ifumie adalah hidangan mi yang unik karena sensasi yang berbeda dibandingkan mi pada umumnya.

Berikut resep ifumie siram yang bisa kamu coba buat sendiri di rumah!

Bahan:
2 keping ifumie kering
200 gr pokcoy
150 gr udang kupas
100 gr fillet ayam, potong dadu
1/2 buah bawang bombay, cincang halus
2 cm jahe, geprek
5 buah bakso, iris-iris
1 buah wortel, iris tipis
500 ml air kaldu atau air
1 sdm minyak wijen
1 batang daun bawang, iris-iris
Minyak untuk menumis

Bumbu tambahan:
2 sdm saus tiram
1 sdt kecap asin
1 sdt kecap manis
1 sdm tepung maizena larutkan dengan sedikit air
Garam, gula, dan merica secukupnya

Cara membuat:
1. Seduh mi menggunakan air panas, tiriskan. Panaskan minyak, goreng ifu mie sampai renyah, angkat, tiriskan.
2. Panaskan minyak, tumis bawang putih, bawang bombay, dan jahe sampai harum.
3. Masukkan udang dan ayam, aduk sampai berubah warna.
4. Masukkan wortel, bakso, dan bumbu tambahan, aduk merata. Beri sedikit air, masak sampai wortel empuk, masukkan pokcoy, masak sebentar.
5. Kentalkan menggunakan larutan maizena, beri minyak wijen dan daun bawang. Masak sampai meletup-letup.
6. Tuang kuah di atas mie. Siap disantap.