in

Resep Klepon Buah Bit

Resep Klepon Buah Bit. Foto: Instagram.

Banyak yang tidak menyukai buah bit. Hal ini karena rasanya yang kurang bersahabat di lidah. Padahal, buah merah ini mengandung antibiotik yang tinggi. Buah ini juga bermanfaat untuk tubuh, seperti melancarkan sistem pencernaan, meningkatkan kadar hemoglobin, mencegah kanker dan tumor.

Walau memiliki rasa yang hambar, tahukah kamu bahwa buah bit bisa dimanfaatkan sebagai bahan pembuatan makanan atau masakan berkuah? Berikut salah satu resep berbahan buah bit, klepon buah bit.

Bahan:
200 gr tepung ketan
200 gr buah bit
50 gr tepung beras
1 bungkus vanilli
1/2 buah kelapa parut setengah tua taburi 1/4 sdt garam, kukus
1/2 sdt garam

Isian:
gula merah disisir secukupnya

Cara membuat:
1. Kupas buah bit, kukus sebentar dan blender dengan 150 ml air.
2. Campur semua tepung,vanilli, garam, tambahkan jus buah bit sedikit demi sedikit sampai adonan bisa dipulung.
3. Bulatkan adonan kemudian beri isian gula merah. Tutup lagi dan bulatkan hingga adonan habis.
4. Panaskan air dalam panci sampai mendidih, masukkan adonan yang sudah diberi isian. Setelah adonan mengapung, angkat dan tiriskan.