in

Kunci Hendra/Ahsan Bertahan di 10 Besar Dunia di Usia yang Tak Muda

Mohammad Ahsan dan Hendra Setiawan. Foto: PP PBSI

Pasangan ganda putra Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan hingga kini masih mampu bersaing di Top Ranking 10 Besar Dunia. Konsisten berada di Top Ranking 10 Besar Dunia merupakan prestasi yang sangat bagus buat pasangan yang kini tak muda lagi.

The Daddies, julukan Hendra/Ahsan, pun kini turut menyambut turnamen-turnamen tahun 2023. Padahal Hendra pada 2023 akan berusia 39 tahun. Sementara Ahsan telah berusia 35 tahun.

Atas prestasi yang ditunjukkan The Daddies, Kepala Bidang Pembinaan Prestasi PBSI Rionny Mainaky pun mengungkapkan kunci kesuksesan mereka.

Menurut Rionny, kesuksesan Hendra/Ahsan hingga saat ini tak lepas dari mental juara Hendra. Mereka juga menjadikan disiplin sebagai prioritas utama.

“Karena dia (Hendra Setiawan) disiplin ya. Dia punya kehidupan yang benar-benar sebagai atlet champion,” tutur Rionny dikutip dari Ivok News, Selasa (20/12/2022).

Rionny juga membeberkan bahwa hari-harinya Hendra begitu disiplin. Hal itu membuatnya bisa bertahan terus bersaing sampai sekarang. Seperti hidup sehat, makan bagus, tidak banyak mengeluh, dan badan dijaga.

“Kalau latihan dia hajar terus. Tidak banyak ngomong. Selalu solusi yang dia cari. Tidak pernah menyalahkan orang,” tegasnya.

Mantan Pelatih Kepala Timnas Jepang ini lebih lanjut mengatakan bahwa Hendra Setiawan memiliki karakteristik penting yang harus dimiliki semua atlet agar bisa sukses dan langgeng dalam kariernya.

“Nah ini yang penting. Pemain seperti ini sudah bagus karena dia punya tanggung jawab dan dia mau perbaiki saat itu juga. Tapi kalau sudah menyalahkan angin atau apa ya berat,” katanya.

“Tak bisa dipungkiri angin atau teman kita kurang fisik. Kalau alasan tersebut dari kita sendiri boleh. Tapi alasan bukan untuk menyalahkan orang,” bebernya lagi.

Rionny menegaskan bahwa hasil lima final yang dicapai Hendra/Ahsan pada sepanjang tahun 2022 sudah cukup baik. Ganda putra berperingkat 5 dunia tersebut merupakan salah satu finalis untuk BWF World Tour Finals 2022, Kejuaraan Dunia, Malaysia Masters, All England hingga India Open.