in

Resep Bakso Iga Kuah Mercon

Bakso kuah mercon. Foto: Instagram.

Siapa sih yang tidak suka bakso? Umumnya orang Indonesia menyukai bakso. Saat ini bakso dibuat dalam berbagai bentuk dengan isian yang berbeda. Ada bakso telur, keju dan masih banyak lagi.

Sementara untuk kuahnya, kini banyak dipadukan dengan bumbu mercon. Bakso dengan kuah pedas langsung jadi double combo. Berikut resep bakso iga kuah mercon.

Bahan kuah (haluskan):
8 siung bawang putih
5 siung bawang merah
150 gr rawit merah
50 gr cabai merah keriting
3 butir kemiri, sangrai

Bahan tambahan:
1 sdm cabai bubuk
3 sdm saus sambal

Bahan pelengkap:
Bakso sapi
1 batang daun bawang, rajang halus
1 kg tulang iga
1,5 liter air kaldu dari rebusan iga
Gula, garam, merica, dan kaldu jamur

Cara membuat:
1. Rendam iga dengan 5 siung bawang putih geprek, 3 lembar daun salam, dan 1 ruas jahe hingga empuk.
2. Tumis bumbu kuah sampai harum dan tanak. Masukkan dalam air kaldu dan campuran iga. Masukkan bahan tambahan.
3. Masak hingga kuah mendidih. Beri merica, kaldu jamur, gula dan garam.
4. Koreksi rasa, masukkan bakso dan daun bawang. Masak sebentar lalu matikan api.