in

Kenali Nutrisi Jagung dan Manfaat Kesehatannya

Jagung. Foto: Pexel.

Untuk mendapatkan manfaat kesehatan jagung secara optimal, sebaiknya memakannya dalam bentuk yang paling sedikit melalui proses. Jagung rebus, dipanggang, atau jagung beku dan dikukus hingga al dente, semuanya merupakan cara fantastis untuk menikmati biji manisnya. Berikut manfaat jagung untuk kesehatan.

Memiliki serat larut untuk usus yang sehat
Jagung mengandung serat larut yang membantu Anda merasa kenyang serta meningkatkan bakteri usus yang sehat.

Selain itu, jagung adalah sayuran bertepung, artinya secara alami lebih tinggi karbohidrat daripada beberapa sayuran lainnya. Serat larut di dalam jagung juga bisa membantu memperlambat penyerapan karbohidrat, mencegah lonjakan gula darah, dan membuat kamu cepat lapar lagi.

Sumber protein nabati
Menambahkan jagung ke salad, pasta, nasi dan lainnya adalah cara pintar untuk meningkatkan kandungan protein hidangan.

Sekitar tiga gram protein per 1 jagung menawarkan lebih banyak protein, daripada kebanyakan sayuran lainnya. Seperti serat, protein membantu menahan rasa lapar serta memiliki banyak fungsi penting dalam tubuh, termasuk untuk perbaikan dan pertumbuhan otot.

Mengandung nutrisi bagi penglihatan
Bukan cuma wortel yang baik untuk kesehatan mata, tetapi jagung juga! Lutein dan zeaxanthin memberi warna kuning pada varietas jagung, merupakan pigmen utama yang ditemukan di titik kuning retina manusia.

Mengkonsumsi kedua karotenoid ini dapat membantu melindungi mata dari kerusakan akibat sinar biru, meningkatkan ketajaman penglihatan, bahkan mengurangi risiko degenerasi makula terkait usia dan katarak.

Kaya potasium dan magnesium
Saat kamu mengkomsumsi jagung, kebutuhan magnesium harianmu bisa terpenuni. Magnesium ini bisa dikatakan mineral yang dikategorikan sebagai elektrolit dan berperan dalam berbagai proses tubuh.

Kalium membantu mengatur tingkat hidrasi, mengirim sinyal saraf, melindungi tulang, dan mengurangi tekanan darah.