in

4 Manfaat Lokio Bagi Kesehatan

Lokio. Foto: IDNTimes.

Lokio seringkali disamakan dengan daun bawang ataupun kucai, karena karakteristiknya yang hampir sama yaitu memiliki umbi pada bagian bawahnya.

Lokio sendiri dapat dimanfaatkan sebagai pengharum atau pelengkap makanan. Umumnya lokio digunakan sebagai pelengkap berbagai jenis makanan, seperti tumisan dan masakan lainnya. Selain itu, lokio juga sering digunakan untuk meminimalisir bau amis pada ikan. Berikut 4 manfaat lokio untuk kesehatan.

Mengandung antioksidan
Senyawa antioksidan dalam lokio adalah beta-karoten, lutein zeaxanthin dan vitamin C. Senyawa-senyawa tersebut  dapat melindungi tubuh dari radikal bebas yang dapat menimbulkan berbagai penyakit berbahaya.

Menjaga kesehatan mata
Lokio juga mengandung sel xantin dan lutein, yaitu oksidan yang berbasis karoten, yang dapat menyehatkan mata serta meminimalisir ketegangan pada sistem mata.

Selain itu kandungan beta karoten pada waktu juga berperan dalam menjaga kesehatan mata, dari efek radikal bebas yang dapat menyebabkan timbulnya degenerasi makula.

Meningkatkan kekebalan
Lokio memiliki kandungan vitamin C sangat tinggi, hal ini berperan dalam meningkatkan imunitas tubuh.  Pasalnya, vitamin C lebih dapat meningkatkan produksi sel darah putih yang merupakan salah satu sistem pertahanan tubuh dalam menghadapi penyakit.

Menjaga kesehatan tulang
Lokio mengandung vitamin K di dalamnya, yaitu salah satu kandungan yang dibutuhkan oleh tulang. Vitamin K berperan menjaga kesehatan tulang, dengan cara menjaga kalsium dan juga osteocalcin yaitu komponen yang sangat penting untuk kepadatan mineral di dalam tulang.