in

Cara Benar Mematikan Laptop untuk Pemakaian Lebih Awet

Laptop

Jika ingin masa penggunaan laptop lebih lama, kamu harus menggunakanya dengan baik dan benar. Termasuk bagaimana cara kamu mematikan perangkat setelah digunakan. Mungkin dianggap sepele, namun apakah telah dilakukan sesuai prosedur yang ditetapkan?

Dengan mematikan laptop, setidaknya kamu bisa membuat sistem dalam perangkat senantiasa dalam kondisi segar saat digunakan. Kamu mungkin mengabaikannya, tapi kamu perlu mengingat bahwa beberapa masalah yang sering muncul di laptop bisa diselesaikan dengan memuat ulang (restart). Berikut cara benar mematikan laptop.

Save semua pekerjaan yang sedang dilakukan

Dengan mematikan laptop, ini bisa menghapus pekerjaan atau berkas yang belum tersimpan. Oleh karena itu, kamu perlu melakukan penyimpanan secara manual. Terlebih jika peranti lunak yang dipakai tidak mendukung auto-save.

Tutup semua aplikasi di layar

Setelah menyimpan berkas atau pekerjaan, kamu juga perlu menutup aplikasi atau laman yang sedang berjalan di layar. Biasanya dengan mengetuk tombol Close (ikon X) yang ada pada pojok kanan atau kiri bingkai jendelanya.

Matikan laptop

Setelah itu, kamu pun bisa mematikan laptop sesuai sistem operasi. Tekan Start Windows lalu Power (ikon IO), pilih Shut down jika memakai Microsoft Windows.

Tunggu laptop benar-benar mati baru tutup layar.

Jangan buru-buru menutup layar laptop. Pastikan perangkat benar-benar sudah mati karena ini dapat menimbulkan sejumlah masalah seperti booting up lambat . Laptop sudah mati ditandai dengan indikator lampu sudah tidak menyala.