in

Cara Minum Teh Hijau Tanpa Efek Samping

Ilustrasi teh hijau. Foto: Pexel.

Teh hijau terbukti memiliki beberapa manfaat kesehatan. Tetapi teh hijau juga dapat menimbulkan efek samping. Pasalnya ada beberapa masalah disebabkan oleh kafein dalam teh hijau.

Karena mengandung sedikit kafein, teh hijau relatif aman untuk dikonsumsi dan jarang menimbulkan efek samping jika dikonsumsi dengan jumlah yang wajar.

Hanya saja dalam beberapa kasus, konsumsi teh hijau dalam jumlah yang berlebihan dapat menimbulkan efek samping, seperti sakit perut dan glukoma. Untuk menghindarinya, perhatikan beberapa hal berikut:

Ketahui risikonya

Tanin dalam teh hijau dapat mengganggu perut karena dapat menyebabkan perut memproduksi lebih banyak asam.

Orang yang paling berisiko mengalami masalah ini adalah mereka yang mengalami masalah perut seperti refluks asam. Misalnya jika kamu sudah sering mengalami mulas, teh hijau dapat memperburuk masalah kesehatan kamu.

Minum teh setelah makan

Teh hijau terutama menimbulkan masalah jika kamu meminumnya sebelum makan apa pun. Oleh karena itu, tunggu sampai kamu mulai makan untuk mulai meminumnya.

Minumlah teh hijau dengan susu

Susu dapat membantu menenangkan asam lambung, jadi menuangkan sedikit teh dapat membantu mengatasi masalah ini.

Cobalah antasida

Antasida seperti kalsium karbonat dapat menenangkan perut kamu jika mengalami sakit perut akibat teh hijau.

Kemampuan menyerap zat besi menurun

Teh hijau dapat menurunkan kemampuan tubuh kamu untuk menyerap zat besi. Katekin dalam teh menghalangi sebagian zat besi terserap dalam tubuh kamu.