in

Tarif KRL Jabodetabek Bakal Naik?

Aturan Wajib yang Harus Dipatuhi Ketika Menggunakan Kereta Api

Kenaikan tarif Kereta Rel Listrik Jabodetabek banyak dibincangkan. Ada isu bahwa tarif KRL naik pasca Lebaran 2023. Namun faktanya, hal tersebut hanyalah rumor.

VP Corporate Secretary KAI Commuter Anne Purba, menegaskan bahwa tidak ada kenaikan tarif setelah libur lebaran. Hal tersebut sesuai dengan Peraturan Menteri Perhubungan Nomor 25 Tahun 2023.

Untuk diketahui, tarif KRL Jabodetabek saat ini ialah, untuk 25 km pertama sebesar Rp3.000, kemudian 10 km berikutnya Rp1.000.

Hanya saja, khusus kereta lokal Merak dipastikan mengalami kenaikan yang awalnya Rp3.000 menjadi Rp 5.000 flat. Namun untuk KRL Jabodetabek lain tak ada perubahan tarif.

Tarif kereta Komersial bersifat fluktuatif yang disesuaikan dengan demand dari pelanggan. Namun, PT KAI memastikan tarif yang diberikan selalu dalam Tarif Batas Bawah dan Tarif Batas Atas yang ditetapkan.

Tambahan informasi, KRL melayani lonjakan penumpang selama masa Angkutan Lebaran tahun 2023 periode 14 April–2 Mei 2023 KAI Commuter dan KA Lokal Merak melayani sekitar 13 juta orang lebih.