in

Penyebab Rasa Mengantuk Berlebihan di Pagi Hari

Ilustrasi mengantuk. Pexel.

Meskipun sudah tidur semalaman, terkadang rasa kantuk bisa datang kembali di pagi hari yang tentu saja akan membuat aktivitas dan pekerjaan menjadi terganggu. Untuk diketahui, ada beberapa penyebab yang membuat seringnya rasa mengantuk datang kembali di pagi hari.

Mulai dari kebiasaan atau pola hidup yang kurang baik, hingga disebabkan oleh beberapa jenis penyakit tertentu. Lantas kebiasaan buruk dan penyakit apa saja yang bisa menyebabkan seringnya rasa kantuk datang di pagi hari. Berikut di antaranya.

Dehidrasi

Dehidrasi dapat mengurangi aliran darah ke otak sehingga membuat tubuh menjadi mudah lelah dan mengantuk. Selain itu, dehidrasi juga dapat membuat saluran pernapasan dan mulut menjadi kering, serta kram pada kaki saat tidur, akibatnya kualitas tidur di malam hari menjadi terganggu, sehingga membuat tubuh akan merasa ngantuk kembali di pagi hari.

Efek samping obat

Mengkonsumsi obat-obatan tertentu juga bisa membuat kamu menjadi mengantuk di pagi hari, obat-obatan yang memiliki efek samping mengantuk adalah obat anti depresi, hati, vitamin, obat jantung, obat penyakit tiroid, obat penurun tekanan darah, dan obat asma.

Gangguan tidur

Sering mengantuk di pagi hari umumnya juga disebabkan oleh adanya gangguan tidur di malam hari atau yang biasa disebut insomnia. Gangguan tidur di malam hari bisa saja disebabkan oleh gangguan pernapasan saat tidur, perasaan cemas, hingga depresi.

Menderita penyakit tertentu

Ada beberapa jenis penyakit yang disinyalir menjadi penyebab datangnya ngantuk di pagi hari, di antaranya anemia, sindrom kelelahan kronis, diabetes, gangguan tiroid, penyakit ginjal gagal jantung, asma, asam lambung, dan juga kolesterol tinggi.