in

5 Fakta Seputar Ikan Botia, Cantik Asli Indonesia

Ikan botia. Foto: Pixabay

Terdapat banyak kekayaan yang terkandung di dalam perairan Indonesia, baik tawar, payau, hingga laut. Salah satu kekayaan perairan air tawar di Indonesia adalah ikan botia.

Ikan botia sangat cantik dengan bentuk serta warna tubuh yang menarik. Ikan asli Indonesia ini bisa ditemukan di perairan air tawar Pulau Sumatera dan Pulau Kalimantan.

Ikan hias ini berbentuk seperti terpedo dengan sirip tunggal di punggung serta tiga di bagian bawah. Ikan ini umumnya berwarna oranye dengan garis-garis hitam.

Memelihara ikan botia di akuarium cukup mudah jika memahami sifat dan karakter ikan dengan baik ikan ini. Untuk mengenali ikan ini lebih jauh, berikut lima fakta tentang ikan botia yang dirangkum dari berbagai sumber.

Suka arus

Di habitat aslinya, ikan botia mudah ditemukan di bagian sungai dengan arus deras. Oleh karena itu, jika ingin memelihara ikan botia perlu membuat arus buatan karena ikan ini sangat menyukai air dengan arus.

Hidup berkoloni

Ikan botia hidup secara berkelompok dan berenang ke sana kemari bersama koloninya. Dengan demikian, ikan ini harus punya koloni jika dirawat dengan akuarium.

Bisa stres

Ikan botia bisa menderita stres yang dapat mempengaruhi kesehatannya. Salah satu penyebab ikan ini stres di akuarium jika dirawat hanya seekor saja.

Pandai berpura-pura

Ikan botia punya kecerdasan yang baik. Bahkan, dengan kecerdasannya, ikan botia bisa berpura-pura mati padahal hal ini adalah tingkah lakunya.

Sangat rakus

Persoalan makanan, ikan botia termasuk salah satu kucing yang rakus. Ikan botia bisa dimanfaatkan sebagai pembersih akuarium karena dapat memakan sisa-sisa makanan dan juga lumut di akuarium.