in

Perawatan Tanaman Bromelia agar Tumbuh Subur

Tanaman hias bromelia. Foto: Pixabay

Bromelia merupakan salah satu tanaman hias yang banyak dilirik karena tampak unik. Keunikan tanaman ini dapat dilihat dari pola daunnya yang berwarna hijau dengan bentuk seperti pedang.

Tanaman bromelia setidaknya memiliki 40 helai daun yang bagian ujungnya melengkung. Daun tersebut tersusun membentuk roset pada batang yang sangat pendek.

Pada daunnya juga terdapat pola garis-garis melintang berwarna hitam kecokelatan. Bentuknya yang unik dan warnanya yang mencolok tersebut menjadi daya tarik dari tanaman bromelia.

Jika tertarik merawat tanaman hias daun untuk mempercantik rumah, bromelia bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. Tanaman ini sangat cocok jika diletakkan di meja dalam ruang tamu dan ruang keluarga untuk menambah keindahan ruangan.

Merawat tanaman bromelia juga cukup sederhana. Bromelia cukup diberikan air sebanyak dua kali setiap sepekan. Upayakan di sela-sela daunnya selalu ada genangan air.

Namun jika bromelia ditempatkan di ruangan yang bersuhu dingin atau terdapat AC, maka penyiraman harus lebih sering karena udara dalam ruangan dingin cenderung lebih kering. Apabila bromelia ditempatkan di ruangan dengan intensitas penguapan yang terus bertambah, maka bromelia harus lebih sering disiram.

Tanaman bromelia sebaiknya disiram pada pagi hari. Sebab rentang waktu yang panjang hingga malam hari memberikan waktu bagi tanaman untuk menyerap air, berfotosintesis dan lainnya.

Untuk menghindari kekeringan pada daun bromelia, pindahkan saja tanaman ini ke area yang lebih teduh. Yang terpenting lagi, usahakan untuk tidak meletakkan tanaman bromelia pada area yang terdapat sinar matahari langsung.

Adapun pemupukan tanaman bromelia, tidak begitu sulit. Frekuensi pemberian pemupukan tergantung dari jenis pupuknya saja.