Jika di dunia hewan ada julukan raja rimba untuk singa, di dunia buah-buahan pun juga memiliki istilah raja buah. Julukan raja buah pada buah durian diberikan sebab buah ini sangat populer dari masa ke masa.Buahnya cukup besar dengan aroma tajam menyengat dan rasa yang lezat.
Buah durian mempunyai aroma yang sangat khas dan tajam. Meski baunya tajam, buah berkulit duri ini tetap ramai peminat. Bukan hanya di Indonesia, tetapi buah ini disukai bahkan di seluruh dunia. Itulah sebabnya buah ini juga dijuluki King of Fruit atau raja dari segala buah.
Buah durian merupakan buah yang tidak termakan oleh waktu. Durian merupakan tumbuhan tropis yang muncul sejak lama. Awal kemunculannya berupa tumbuhan berkelompok atau tidak tumbuh sendiri-sendiri sebagaimana yang ada sekarang.
Buah ini pertama kali ditemukan di kawasan Asia Tenggara seperti di Thailand, Malaysia, Indonesia, Singapura, dan sebagainya. Khusus di Indonesia, buah durian pertama kali ditemukan di hutan Kalimantan dan Sumatera sejak ratusan tahun lalu.
Dalam catatan sejarah, buah ini ditemukan pada abad ke-9. Tanaman ini tertulis dalam naskah Kakawin Ramayana Sarga XXIV dalam bahasa Jawa kuno asli. Catatan lain yang membuktikan bahwa durian sudah ada sejak berabad silam bisa dilihat melalui relief di Candi Borobudur.
Pada salah satu relief Candi Borobudur terdapat gambar tanaman yang tumbuh bergerombol. Buahnya memiliki bentuk seperti buah durian dan memiliki duri-duri. Candi Borobudur mulai dibangun pada tahun 770 Masehi. Hal ini menandakan bahwa buah durian sudah ada sebelum abad ke-7.