in

5 Pebulutangkis Indonesia dengan Hadiah Terbanyak di 2023

Ilustrasi ganda putra Indonesia, Kevin/Gideon dan Fajar/Rian saat naik podium. Foto: PBSI

Perjuangan pebulutangkis Indonesia pada turnamen bulu tangkis BWF World Tour selalu diganjar hadiah uang yang melimpah. BWF World Tour dengan level paling tinggi yakni Super 1000 memiliki total hadiah uang terbesar yaitu 92.500 dolar AS atau sekitar Rp1,4 miliar.

Tahun ini, turnamen dengan level Super 1000 langsung menjadi turnamen pembuka pada tahun ini yakni Malaysia Open 2023. Ganda putra andalan Indonesia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto keluar sebagai juara di ajang tersebut.

Prestasi ganda putra nomor satu dunia ini berlanjut pada All England Open 2023. Mereka berhasil meraih titel kedua BWF World Tour Super 1000 usai mengalahkan pasangan seniornya Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Pencapaian itu membuat Fajar/Rian menjadi pemain Indonesia yang mendapatkan uang hadiah terbanyak tahun ini. Perolehan pundi-pundi mereka bertambah sekitar tiga miliar untuk dua pemain.

Pemain selanjutnya yang mendapatkan hadiah uang terbanyak tahun ini adalah dari sektor tunggal putra. Ia adalah Anthony Sinisuka Ginting berhasil menjadi pemain tersukses.

Pencapaian terbaik diraih Anthony pada dua turnamen terakhir yang diikutinya yakni Singapore Open dan Indonesia Open 2023. Dua turnamen besar tersebut memberikan hadiah uang yang besar bagi Anthony setelah keluar sebagai juara Singapore Open dan runner-up Indonesia Open.

Namun, hadiah untuk pebulutangkis tak hanya diberikan ke mereka yang berhasil naik podium. Hadiah juga diberikan kepada pemain yang berhasil lolos dari babak pertama. Berikut pebulutangkis Indonesia peraih hadiah uang terbanyak di 2023.

Daftar Pebulutangkis Indonesia Peraih Hadiah Terbanyak di 2023 (periode Januari-Juni)

  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto: 210.065 Dollar atau Rp3,1 miliar
  • Anthony Sinisuka Ginting: 130.590 Dollar atau Rp1,9 Miliar
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan: 63.856 Dollar atau Rp961 juta
  • Jonatan Christie: 57.585 Dollar atau Rp866 juta
  • Gregoria Mariska Tunjung: 54.250 Dollar atau Rp816 Juta