in

Media Asing Sebut Timnas Indonesia Berbahaya, Begini Alasannya!

Ilustrasi Pemain Timnas Indonesia di Asian Games 2023. Foto: PSSI

Menjelang Piala Asia 2023, Timnas Indonesia dinilai berbahaya karena potensi menakutkan yang dimiliknya. Media Jepang, Football Tribe Japan, menyebutkan bahwa strategi naturalisasi Timnas Indonesia bisa menjadi kekuatan yang menakutkan.

Piala Asia 2023 baru akan digelar tahun depan di Qatar. PSSI yang merupakan induk organisasi sepakbola Indonesia melakukan persiapan dengan cukup matang.

Salah satu persiapan menyambut Piala Asia 2023 yang dilakukan PSSI adalah menaturalisasi pemain. Dikabarkan ada 6 pemain yang akan dinaturalisasi oleh PSSI.

Pemain-pemain yang akan dinaturalisasi oleh PSSI bukan orang sembarangan. Mereka merupakan pemain-pemain yang berkarier di Eropa.

Mereka adalah Ragnar Oratmangoen pemain FC Groningen, Ilias Alhaft pernah bermain untuk tim Almere City, Emil Audero pemain Sampdoria, Mees Hilgers pemain FC Twente, Thom Haye pemain SC Herenveen, dan Jay Idzes pemain Venezia.

Jika PSSI berhasil menaturalisasi keenam pemain tersebut, Timnas Indonesia akan menjelma menjadi tim membahayakan bagi tim-tim lain. Timnas Indonesia akan menjadi tim yang menakutkan.

“Jika naturalisasi terwujud, diprediksi mereka akan menjadi kekuatan besar bagi Timnas Indonesia yang dipimpin oleh Shin Tae-yong,” bunyi keterangan yang dikutip dari Football Tribe Japan.

Pada Piala Asia 2023 yang akan berlangsung di Qatar tersebut, Indonesia tergabung di Grup D. Indonesia satu grup dengan Jepang, Vietnam, dan Irak.

Football Tribe Japan mengingatkan Timnas Jepang untuk tidak meremehkan kekuatan Timnas Indonesia. Timnas Indonesia adalah kekuatan yang tidak dapat dianggap enteng.