in

3 Bunga Potong Paling Harum dan Cantik

Bunga alyssum. Foto: Pixabay
Bunga alyssum. Foto: Pixabay

Memiliki ruangan yang wangi dan terasa segar sepertinya diinginkan hampir semua orang. Untuk memenuhi itu, pada umumnya orang menggunakan pengharum ruangan yang bisa dengan mudah dibeli di toko supermarket.

Namun menghadirkan ruangan yang wangi tak hanya bisa ditempuh dengan menggunakan semprotan kimia, melainkan bisa juga menggunakan bahan pengharum alami.

Adapun bahan pengharum alami yang dimaksud adalah bunga potong yang mengeluarkan aroma wangi. Bunga ini tak hanya mengharumkan ruangan, tapi juga turut membuat ruangan jadi makin cantik.

Berikut tiga jenis bunga potong yang memiliki wangi yang harum sehingga bisa Anda tempatkan di dalam rumah Anda. Bunga-bunga ini juga memiliki tampilan yang cantik sehingga ruangan di rumah makin menarik dengan keberadaannya.

Sweet alyssum

Bunga satu ini memiliki bentuk unik dan mempunyai aroma memikat dan tajam. Bunganya ada yang berwarna putih atau warna lain dengan struktur bunga susun sehingga cocok dijadikan bunga potong untuk ditempatkan di dalam ruangan.

Bunga mawar

Tanaman mawar. Foto: Getty Images
Tanaman mawar. Foto: Getty Images

Mawar sudah sedari dulu terkenal dengan batangnya yang berduri dan memilii tampilan cantik serta wangi yang harum. Bunga ini dapat dijadikan bunga potong dan bisa berfungsi sebagai pengharum alami.

Bunga melati atau jasmin

Bunga melati juga salah satu jenis bunga yang sangat populer di Indonesia. Melati merupakan bunga hias dari jenis tanaman perdu yang memiliki bunga berbentuk bintang kecil dan cocok dijadikan bunga potong. Bunga ini juga bisa dijadikan sebagai pengharum alami di ruangan.