in

Tips Menciptakan Ruang Makan yang Hangat

Ilustrasi ruang makan. Foto: Pixabay

Ruang makan menjadi salah satu area yang paling penting ditata dengan baik. Di ruang inilah, para anggota keluarga akan berkumpul menikmati kebersamaan sambil menyantap hidangan.

Bahkan, tak hanya anggota keluarga. Tamu yang datang berkujung ke rumah juga biasanya akan menginjakkan kaki di ruang makan jika disuguhi hidangan.

Oleh karena itulah, ruang makan semestinya ditata agar menghadirkan suasana yang hangat dan nyaman, berikut tips untuk mewujudkannya.

Warna cat dinding

Untuk warna dinding, Anda bisa menerapkan warna oranye dan kuning. Dengan warna cerah tersebut, acara makan bersama akan lebih menyenangkan dan suasana lebih hangat serta akrab. Tapi jika tak suka tampilan cerah, Anda bisa memilih warna-warna netral seperti krem dan abu-abu.

Pilihan meja makan

Saat memilih meja makan, sesuaikan ukuran ruang dengan tipe ruang makan. Jika ukuran ruang makan tidak begitu luas, sebaiknya Anda memilih meja makan berbentuk bulat yang relatif lebih hemat ruang tapi tetap menyesuaikan kapasitasnya dengan jumlah anggota keluarga.

Pencahayaan

Pilih lampu dengan cahaya kekuningan, itu akan memberikan suasana hangat pada ruang makan. Anda bisa menggunakan lampu kekuningan pada lampu gantung di atas meja makan.

Aksesori pelengkap

Jika Anda sering menjamu tamu untuk berbagai acara makan, bisa meletakkan centerpiece atau dekorasi di tengah meja makan. Itu akan mengesankan bagi tamu yang diundang. Jika meja berukuran sempit, cukup letakkan vas bunga kecil di tengah meja dengan lilin kecil sebagai pemanis.

Dekorasi dinding

Untuk hiasan dinding ruang makan, Anda bisa mewujudkannya dengan kolase foto, lukisan dinding atau mural dengan tema tertentu. Selain itu, Anda juga bisa memajang artwork dari kayu, tembaga atau lainnya yang kini semakin umum ditemui di toko karya seni.