in

Borneo FC Taklukkan Madura United di Kandangnya

Ilustrasi para pemain Borneo FC. Foto: Dok. Piala Presiden 2022

Laga panas terjadi di pekan keempat belas Liga 1 Indonesia. Pekan tersebut mempertemukan dua tim penghuni papan atas klasemen sementara.

Madura United menjamu Borneo FC di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Minggu (1/10/2023). Madura United yang turun dengan formasi 4-3-3 dengan Junior Brandao yang menjadi ujung tombak serangan menekan sejak awal laga.

Borneo FC turun dengan formasi 4-4-2 menduetkan Stefano Lilipaly dan Felipe Cadenazzi di lini serang. Borneo FC berhasil keluar dari tekanan tuan rumah dan mencetak gol pada menit ke-29.

Berawal dari serangan balik cepat, Stefano Lilipaly memberi umpan ke arah Terens Puhiri. Terens Puhiri pun melakukan sepakan keras yang tidak mampu dihalau dengan baik oleh Wawan Hendrawan, kiper Madura United.

Sebelum babak pertama berakhir, Madura United sempat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 di menit ke-40. Gol Madura United dicetak oleh penyerang mereka, Salim Tuharea yang mengecoh Nadeo Argawinata.

Di babak kedua, laga berlangsung sangat seru karena kedua kesebelasan jual beli serangan. Namun, performa Wawan Hendrawan dalam menjaga kiper Madura United sepertinya kurang maksimal.

Meskipun Wawan Hendrawan melakukan beberapa penyelamatan, tetapi gol kedua Borneo FC terjadi akibat kesalahan penjaga gawang Madura United ini. Wawan Hendrawan salah mengantisipasi bola.

Bola yang awalnya disundul oleh Fachruddin Aryanto tidak bisa ditangkap oleh Wawan Hendrawan. Bola justru lebih dekat ke arah Stefano Lilipaly.

Stefano Lilipaly pun tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut. Ia mencetak gol pada menit ke-85 sekaligus menjadi gol kemenangan Borneo FC atas tuan rumah Madura United.

Dengan kemenangan 2-1 atas Madura Uniter tersebut, Borneo FC memuncaki klasemen sementara dengan 28 poin. Mereka unggul 1 poin dari Madura United yang ada di posisi kedua dengan 27 poin.