in

Kata Adam Driver Soal Masa Depannya di Star Wars, Kembali Jadi Kylo Ren?

Adam Driver sebagai Kylo Ren. Foto: Lucasfilm
Adam Driver sebagai Kylo Ren. Foto: Lucasfilm

Adam Driver akhirnya memberikan jawaban yang jelas soal potensi masa depannya di film Star Wars. Sebelumnya, banyak penggemar berspekulasi bahwa ia akan kembali dalam film terbaru Star Wars yang dijadwalkan rilis tahun 2026.

Menanggapi spekulasi ini, Driver dengan tegas membantah sembari menyebut bahwa ia tak akan kembali sebagai Kylo Ren dalam franchise film Star Wars. Pernyataan ini ia keluarkan saat berbincang bersana Jason Batemen, Sean Hayes, dan Will Arnet di podcast Smartless. Saat ditanya soal franchise film Star Wars, Driver mengatakan dirinya tak akan melakukannya lagi.

“Lucasfilm melakukan sesuatu, tetapi tidak dengan saya. Saya tidak melakukannya lagi,” ucap Driver seperti dikutip dari laman CBR.

Perlu diketahui bahwa Adam Driver pertama kali muncul dalam film Star Wars: The Force Awakens pada tahun 2015. Lalu ia berperan sebagai Kylo Ren lagi di The Last Jedi dan The Rise of Skywalker. Hanya saja kematian Kylo Ren di film terakhirnya menurut Driver adalah kematian yang permanen.

Perlu diingat bahwa peran Adam Driver sebagai Kylo Ren dalam trilogi sekuel Star Wars merupakan suatu prestasi. Sayangnya, perjalanan Driver harus berakhir ketika film terakhir dari trilogi itu yaitu The Rise of Skywalker menjadikannya sebagai pahlawan. Narasi yang akhirnya membawa Ben Solo (Kylo Ren) mengorbankan dirinya sendiri untuk menyelamatkan Rey (Daisy Ridley) dan mengakhiri kisah tokoh tersebut.