in

Lakukan Hal ini untuk Membuat Minuman Cokelat Terasa Lebih Lezat

Minuman cokelat. Foto: Freepik

Minuman cokelat merupakan salah satu menu yang banyak digemari oleh orang-orang. Mulai dari kalangan anak-anak hingga dewasa semua menyukainya. Minuman ini cocok disajikan dalam keadaan panas maupun dingin. Selain itu, minuman cokelat juga mudah dikombinasikan dengan bahan lain, sehingga rasanya menjadi tambah nikmat.

Selain bisa dikombinasikan dengan bahan lain, minuman cokelat juga sangat sedap jika diminum bersama makanan lain seperti kue dan roti. Membuatnya jadi minuman favorit banyak orang.

Terlebih lagi, cara membuat minuman cokelat sebenarnya mudah saja. Apalagi saat ini banyak tersedia bubuk minuman cokelat yang cara penyajiannya tinggal diseduh saja. Tapi, tahukah kamu ada trik khusus yang bisa membuat minuman ini lebih terasa nikmat, berikut beberapa tips yang dapat kamu terapkan ketika membuat minuman cokelat:

1. Selektif dalam memilih bahan cokelat

Cokelat. Foto: Dok. Shutterstock

Memilih bahan dasar cokelat merupakan langkah dasar untuk membuat minuman terasa lebih lezat. Ada berbagai macam bentuk bahan dasar cokelat yang bisa digunakan. Mulai dari cokelat batangan, bubuk cokelat, hingga minuman cokelat yang sudah memiliki perasa. Semua itu memiliki kelebihannnya masing-masing.

Jika kamu mengonsumsi minuman cokelat secara rutin, ada baiknya memperhatikan kandungan di dalamnya. Kamu bisa memilih cokelat mentah seperti bubuk kakao yang dikemas dengan flavonol. Kandungan flavonol ini dapat menyehatkan jantung, menurunkan kadar kolestrol, sebagai penambah zat antioksidan dan lainnya. Akan lebih baik lagi jika minuman cokelat yang kamu pilih rendah gula.

2. Kreasikan dengan bahan lain

Bagian yang menyenangkan dari meneguk secangkir cokelat adalah minuman ini bisa dikreasikan dengan berbagai bahan lain. Kamu bisa kreasikan minuman cokelat dengan bahan lainnya supaya terasa lebih nikmat dan tidak membosankan. Misalkan, campurkan minuman cokelat dengan bubuk cabai dan kayu manis untuk menghasilkan rasa yang pedas bercampur manis.

Bahan lainnya yang bisa dicampur, misalkan dengan mencampurkan buah-buahan, susu, boba dan lainnya, sesuai selera. Salah satu campuran minuman cokelat paling populer adalah marshmallow, kamu juga bisa mencoba kombinasi ini.

3. Membuat minuman cokelat sehat

Wedang cokelat. Foto: Instagram.

Minuman cokelat sehat juga bisa menjadi salah satu alternatifnya. Dengan menambahkan bahan-bahan yang lebih sehat, membuat minuman cokelat tidak hanya lezat namun juga menyehatkan. Kamu bisa mencoba untuk membuat wedang jahe cokelat, atau menambahkan dengan kayu manis ataupun rempah-rempah lainnya. Cara ini bisa ditempuh bagi mereka yang ingin mengonsumsi rempah dengan cara yang lebih lezat.

Cara membuatnya pun sangat mudah. Bisa juga kamu memakai cokelat instan yang tinggal diseduh. Kamu tinggal merebus beberapa rempah bersamaan seperti jahe, kayu manis dan cengkeh. Setelah dirasa cukup, tuang ke dalam cangkir dan masukkan bubuk cokelat instan. Lalu segera nikmati cokelat selagi hangat.

Nah itu tadi, tiga cara membuat minuman cokelat terasa lebih lezat dari biasanya. Secara umum ada banyak cara lagi untuk mendapatkan rasa minuman cokelat yang sempurna. Tapi tak ada salahnya kamu bisa memulai dengan mencoba tips di atas.