in

Kamu Anak Kostan? 4 Makanan ini Mungkin Selalu jadi Menu Andalan

Makanan Andalan Anak Kostan. Foto: Pexels

Menjadi anak kostan bukanlah perkara yang mudah. Harus siap belajar mandiri dan harus bisa apa-apa sendiri. Bahkan anak kostan bisa bingung hanya karena ingin menentukan menu makanan yang akan dia santap.

Kamu anak kostan? Mungkin beberapa makanan ini pernah atau sering kamu santap. Apa saja makannya? Yuk simak penjelasan berikut ini!

Nasi Padang

Penyelamat anak kostan saat sedang lapar adalah Nasi Padang. Siapa yang bisa menolak kenikmatannya? Apalagi ada banyak sekali pilihan lauk yang bisa dicoba seperti ayam bakar, rendang, dendeng dan lain sebagainya. Soal rasa jangan ditanya makanan khas Sumatera Barat ini rasonyo yo sabana lamak sanak.

Ayam Geprek

Selain Nasi Padang, ayam geprek adalah makanan yang hampir pernah disantap anak kostan. Bahkan ini menjadi menu andalan anak kostan setiap harinya. Selain harganya yang ramah dikantong, ayam geprek juga punya rasa yang sangat nikmat.

Telur

Murah meriah dan mudah dimasak apapun. Telur adalah makanan penyelamat anak kostan selanjutnya. Biasanya, telur akan dimasak dengan cara di rebus, ceplok ataupun dadar. Semuanya nikmat apalagi disantap dengan tambahan saus sambal dan kecap. Sepiring nasi putih hangat tidak akan cukup.

Mie Instan

Tidak di akhir bulan, mie instan selalu menjadi penyelamat saat anak kostan kelaparan. Makanan yang satu ini sangat ramah dikantong dan memiliki berbagai macam pilihan rasa yang sangat menggugah selera dari mie rebus hingga goreng.

Hal ini tentunya tidak akan membuat anak kostan bosan. Misalnya saja saat akhir bulan ingin makan rendang ataupun soto kesukaan. Kamu bisa coba mie goreng rasa rendang dan soto spesial.