in

Yuk Simak! Jenis Buah-Buahan Ini Bisa Menambah IQ lho!

Ilustrasi Aneka Buah Sumber Vitamin (Freepik)

Kesehatan otak memainkan peran penting dalam kehidupan sehari-hari kita dan pilihan makanan dapat berperan penting dalam meningkatkan fungsi otak, termasuk peningkatan tingkat kecerdasan. Makanan itu mulai dari berbagai jenis protein, sayuran, hingga buah-buahan. Beberapa buah ternyata bermanfaat untuk kinerja otak karena kaya akan nutrisi dan mineral yang mendukung kesehatan otak dan meningkatkan IQ.

Namun, tidak semua jenis buah memberikan dampak positif pada perkembangan otak manusia. Berdasarkan hasil penelitian, beberapa zat seperti minyak ikan, protein, dan vitamin B kompleks terbukti memengaruhi perkembangan otak manusia dengan merangsang kinerja otak. Berikut beberapa jenis buah yang yang dapat meningkatkan kecerdasan dan membantu mempertajam pikiran.

Alpukat

Ilustrasi (Freepik)

Alpukat yang terkenal memiliki kemampuan meningkatkan kolesterol yang sehat untuk tubuh, ternyata bermanfaat meningkatkan kinerja otak manusia. Lemak sehat yang terdapat dalam alpukat, termasuk dalam kategori lemak tak jenuh tunggal dan tak jenuh ganda, memiliki sifat-sifat yang bermanfaat bagi kesehatan dan dapat mengurangi peradangan di otak.

Selain itu, alpukat juga merupakan sumber yang kaya akan vitamin C dan E, dua vitamin yang dikenal memiliki manfaat besar dalam menjaga kesehatan otak dan fungsi kognitif. Menurut penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Nutrients, mengonsumsi alpukat secara teratur dapat membantu meningkatkan fungsi kognitif pada orang lanjut usia yang sehat.

Bluberi

Ilustrasi (Freepik)

Blueberry adalah salah satu jenis buah yang terkenal karena kandungannya yang tinggi antioksidan. Selain itu, blueberry juga terkenal dengan rasa manisnya. Berdasarkan penelitian mengenai blueberry, konsumsi rutin buah ini telah terbukti dapat meningkatkan daya ingat dan fungsi kognitif, terutama pada orang dewasa dan lanjut usia.

Menurut jurnal penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry, diketahui bahwa mengonsumsi blueberry secara teratur dapat meningkatkan fungsi memori pada orang dewasa, terutama bagi mereka yang sudah menunjukkan gejala penyakit demensia.

Jeruk

Ilustrasi (Freepik)

Semua orang menyadari bahwa buah jeruk memiliki kandungan vitamin C yang sangat tinggi. Selain itu, jeruk juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan otak dan meningkatkan fungsi kognitif otak. Secara spesifik, vitamin C merupakan jenis antioksidan yang terbukti mampu melindungi otak dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas. Dalam konteks ini, disarankan secara khusus bagi lansia untuk mengonsumsinya secara teratur.

Berdasarkan penelitian yang berjudul “Plasma Vitamin C Concentrations and Cognitive Function: A Cross-Sectional Study” diketahui bahwa jeruk memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, yang memiliki kontribusi penting dalam meningkatkan peredaran darah, terutama dalam meningkatkan memori, tingkat fokus, konsentrasi, dan kecepatan dalam pengambilan keputusan. Oleh karena itu, disarankan terutama bagi lansia untuk mengonsumsi jeruk secara teratur.

Pisang

Ilustrasi (Freepik)

Potasium merupakan salah satu mineral yang sangat penting bagi kesehatan tubuh manusia. Jika tubuh mendapatkan asupan potasium yang memadai, dapat mencegah terkena berbagai penyakit. Kandungan mineral ini berperan dalam mengatur keseimbangan internal tubuh, menguraikan dan menggunakan karbohidrat, serta mendukung sintesis protein.

Salah satu buah yang kaya akan kandungan potasium adalah pisang. Bisa dikatakan kandungan potasium yang ada pada pisang terbukti dapat mengatur aktivitas listrik yang ada pada otak dan juga dapat meningkatkan fungsi kognitif. Selain itu, pisang juga mengandung vitamin B6 yang bermanfaat untuk menjaga dan mengembangkan otak. Sebuah penelitian yang dimuat dalam jurnal Nutrients menemukan bahwa asupan potasium yang lebih tinggi dikaitkan dengan peningkatan fungsi kognitif pada orang dewasa yang lebih tua.

Itulah beberapa buah yang memiliki manfaat untuk kesehatan otak terutama dalam kecerdasan. Tidak hanya mengonsumsi buah-buahan saja, kamu juga harus menerapkan gaya hidup sehat secara menyeluruh meliputi olahraga teratur, istirahat yang cukup, dan pengelolaan stres yang efektif.