in

5 Rekomendasi Wisata Outdoor Bersama Keluarga di Singapura

Marina Barrage (hotels.com)

Singapura yang terkenal bersih dan nyaman, memiliki banyak pilihan wisata outdoor yang cocok untuk berlibur bersama keluarga. Liburan dengan melakukan aktivitas di luar ruangan bisa menjadi kegiatan yang menarik dan seru untuk menghabiskan waktu liburan. Berikut adalah 5 rekomendasi wisata outdoor yang ramah untuk anak-anak saat liburan di Singapura.

Main layangan dan piknik dengan latar gedung ikonik Singapura

Area Piknik yang ada di Marina Barrage (singaporemotherhood.com)

Salah satu kegiatan yang dapat dinikmati bersama keluarga, terutama dengan mengajak anak-anak untuk berlibur adalah bermain layangan dan piknik di sekitar gedung ikonik di Singapura. Aktivitas sederhana ini dilakukan di alam terbuka dan dapat memberikan kesegaran fisik dan mental. Salah satu lokasi terbaik untuk bermain layangan di Singapura adalah Marina Barrage. Tempat ini memiliki lapangan hijau yang cocok untuk piknik dan bermain layangan, dengan pemandangan 360 derajat dari berbagai gedung pencakar langit ikonik di Singapura.

Marina Barrage sebenarnya merupakan sebuah bendungan yang berfungsi sebagai penyedia air dan pengendali banjir di Singapura. Di sini, selain bermain layangan dan piknik, pengunjung juga dapat menikmati aktivitas air seperti naik perahu atau bermain kayak. Pemandangan yang bisa dinikmati meliputi Singapore Flyer, Marina Bay Sands, dan gedung-gedung lainnya yang terkenal di Singapura.

Mencoba Trekking

Suasana Hindhede Nature Park (National Park Board)

Menjelajahi alam dan destinasi baru yang kurang dikunjungi wisatawan dapat menjadi alternatif liburan bersama keluarga di Singapura. Salah satu pilihan yang menarik adalah Hindhede Nature Park yang terletak di sebelah Bukit Timah Nature Reserve. Jalur trekking di taman ini sesuai untuk pemula, termasuk anak-anak.

Selain itu, terdapat kegiatan relawan yang cocok bagi anak-anak untuk pengalaman pembelajaran. Pengunjung Hindhede Nature Park juga dapat melihat berbagai jenis hewan, seperti tupai dan burung pematuk. Di ujung taman, terdapat pemandangan bekas tambang Hindhede Quarry yang menakjubkan.

Bermain air dan belajar mengenal hewan laut

Adventure Cove Waterpark (Singapore Tourism Board)

Mengunjungi Adventure Cove Waterpark bisa menjadi pilihan yang tepat untuk bermain air dan belajar tentang berbagai hewan laut. Taman air ini banyak menyajikan wahana yang wajib dicoba ketika berlibur ke Singapura. Adventure Cove Waterpark menawarkan berbagai macam wahana mulai dari perosotan coaster water tornado yang menggunakan teknologi hydromagnetic pertama di Asia, hingga kolam arus yang mirip dengan sungai untuk bersantai.

Selain itu, Adventure Cove Waterpark juga menyediakan kegiatan snorkeling dengan 20.000 ikan dan kesempatan untuk berinteraksi dengan ikan pari yang jinak. Harga tiket masuk bervariasi tergantung pada wahana yang dipilih dan usia pengunjung. Harga tiket termurah mulai dari 20 dolar Singapura atau sekitar Rp211.000.

Bermain perosotan yang super panjang

Admiralty Park (timeout.com)

Salah satu kegiatan di luar ruangan yang patut dicoba berikutnya adalah menikmati perosotan super panjang di Admiralty Park. Taman ini menjadi destinasi favorit bagi anak-anak dengan luas sekitar 27 hektar. Admiralty Park terkenal karena memiliki area permainan perosotan terbesar dan terpanjang di Singapura yang terdiri dari total 26 perosotan.

Selain anak-anak, orang dewasa pun dapat ikut bermain di perosotan ini. Pengunjung juga dapat menikmati berbagai kegiatan lainnya di Admiralty Park, seperti berjalan di tengah hutan bakau, mengamati lebih dari 100 spesies flora dan fauna termasuk burung dan monyet, jogging, menikmati pemandangan alam, dan mengambil foto dengan latar belakang alam yang indah.

Bermain air sambil menjadi ninja

Hydrodash (Tripadvisor)

Terakhir, kamu bisa mencoba menjadi ninja di wahana air ini. Hydrodash adalah wahan terapung pertama di Singapura yang menawarkan sejumlah rintangan dengan tingkatan kesulitan yang berbeda-beda. Pengunjung dapat mencoba merasakan seperti ninja karena di wahana ini kamu bisa memanjat, melompat, dan merosot di atas arena permainan terapung ini. Harga tiket untuk durasi satu jam mulai dari 13 dolar Singapura atau sekitar Rp137.000 untuk pengunjung usia 5-6 tahun, sedangkan untuk usia 7 tahun ke atas dikenakan biaya sebesar 18 dolar Singapura atau sekitar Rp190.000.