in

5 Pebulutangkis Dunia yang Memiliki Backhand Smash Terbaik, Salah Satunya Taufik Hidayat

Taufik Hidayat (AFP/ADEK BERRY)

Dalam olahraga bulu tangkis, backhand smash adalah teknik yang sangat penting untuk mengirim bola ke sisi lawan dengan kecepatan dan kekuatan yang besar. Teknik ini sering digunakan dalam situasi di mana pemain berada di sisi lapangan yang tidak nyaman untuk melakukan pukulan forehand atau ketika bola datang dari sudut yang sulit dijangkau dengan tangan forehand.

Backhand smash merupakan pukulan yang sangat berguna dalam menciptakan poin, terutama dalam situasi yang cepat dan kompetitif.

Menguasi teknik pukulan backhand smash memberikan keuntungan bagi seorang pebulutangkis. Pemain yang mampu menggunakan teknik ini dengan baik akan memiliki keunggulan atas lawan yang kurang menguasainya. Ini dapat membuat perbedaan dalam pertandingan yang ketat dan membantu seorang pemain meraih kemenangan.

Siapa saja pebulutangkis dunia yang dikenal memiliki backhand smash terbaik?

Lee Zii Jia

Lee Zii Jia. AFP

Salah satu dari pebulutangkis papan atas dunia yang dikenal dengan backhand smash terbaik adalah Lee Zii Jia. Tunggal putra unggulan Malaysia ini memiliki pukulan yang luar biasa kuat dan mampu mematikan pukulan lawan.

Lee Zii Jia sering disebut-sebut sebagai pemain yang dapat melakukan backhand smash dengan kecepatan yang lebih tinggi daripada Taufik Hidayat.

Salah satu prestasi luar biasa Lee Zii Jia adalah saat ia menjuarai turnamen All England 2022. Ia menghasilkan backhand smash dengan kecepatan mencapai 372 km/jam.

Lee Chong Wei

Selain Lee Zii Jia, terdapat seorang legenda dari Malaysia, yaitu Lee Chong Wei yang juga memiliki backhand smash kuat. Salah satu contohnya terjadi pada kejuaraan Hong Kong Open 2015.

Saat itu, Lee Chong Wei berhasil melancarkan pukulan mautnya dengan kecepatan mencapai 408 km/jam. Dengan kehebatannya, ia telah mengumpulkan berbagai gelar juara sepanjang karirnya.

Viktor Axelsen

Di tempat ketiga, terdapat Viktor Axelsen. Ia adalah penguasa bulu tangkis dunia saat ini yang juga memiliki backhand smash mematikan.

Axelsen dapat dianggap sebagai salah satu pemain tunggal putra terbaik saat ini. Gaya permainannya yang sangat agresif membuat pemain asal Denmark ini sulit untuk dikalahkan. Salah satu senjata yang sering digunakan oleh Axelsen adalah backhand smash andalannya.

Axelsen sering menggunakan teknik pukulan ini di berbagai pertandingan. Berkat kekuatan pukulannya, ia mampu memberikan tekanan yang sangat kuat kepada lawannya. Dengan teknik ini, ia selalu mampu membuat lawan-lawannya kesulitan dan memaksa mereka untuk menyerah.

Kevin Sanjaya

Kevin Sanjaya (dok. PBSI)

Dari tanah air, ada Kevin Sanjaya yang merupakan pemain ganda putra. Kekuatan pukulan yang luar biasa membuatnya menduduki peringkat satu dunia dalam periode yang cukup lama bersama dengan Marcus Fernaldi Gideon. Kevin juga memiliki keunggulan dalam backhand smash.

Taufik Hidayat

Terakhir, ada Taufik Hidayat, legenda bulu tangkis Indonesia yang terkenal dengan pukulan backhand smash. Ketika berada di lapangan, sebuah karakteristik yang sangat melekat pada Taufik Hidayat adalah kemampuan backhand smash-nya. Keterampilan khusus Taufik dalam hal tersebut menjadikannya dijuluki “Si Raja Backhand Smash

Taufik juga pernah mencatat rekor dengan backhand smash. Ia pernah meluncurkan pukulan backhand smash dengan kecepatan mencapai 260 km/jam.

Selama kariernya di dunia bulu tangkis atau badminton, Taufik berhasil meraih total 27 gelar juara. Dua di antara banyak gelar yang diraihnya adalah medali emas Olimpiade Athena 2004 dan Kejuaraan Dunia 2005.

Saat aktif bermain, Taufik menjadi salah satu dari empat tunggal putra kelas dunia yang dikenal dengan julukan “Fantastic Four”. Selain Taufik, anggota Fantastic Four lainnya adalah Lee Chong Wei (Malaysia), Lin Dan (China), dan Peter Gade (Denmark).