in

Menu Simple Setup Roti Jasuke

Setup Roti Jasuke. Foto: Youtube.

Tak hanya nikmat, jagung juga mempunyai banyak manfaat buat kesehatan tubuh, seperti melancarkan metabolisme, mencegah efek radikal bebas dan baik untuk kesehatan mata.

Jagung juga bisa dikonsumsi dengan berbagai macam olahan, seperti dibakar, dimasak bersama sayur, dibuat bubur, dijadikan minyak sayur, dan olahan yang lagi viral saat ini yakni setup roti jasuke.

Berikut adalah resep setup jasuke yang bisa kamu praktekkan dirumah.

Bahan:

6 lembar Roti tawar
120 gram Jagung manis
40 gram Kental manis
140 gram Keju parut
130 ml Santan kental
3 sdm Gula pasir
1 Lembar daun pandan
2 sdm Maizena dilarutkan dengan air

Cara membuat:

1. Pertama siapkan panci masukkan 40 gram kental manis, masukkan 130 ml santan kental, tambahkan 500 ml susu cair, 3 sdm gula pasir dan 1 lembar daun pandan, masak di api sedang sambil diaduk rata, masak sampai mendidih, kalau sudah mendidih kecilkan api.

2. Ambil 2 sdm maizena yang sudah dilarutkan dengan secukupnya air, masukin aja ke dalam panci aduk rata sampai mengental, kalau sudah mengental tambahkan 120 gram jagung manis rebus yang sudah dipipil, aduk hingga rata, matikan kompornya.

3. Siapkan cup atau box, ambil 6 lembar roti tawar yang sudah dipotong-potong, ukuran cup opsional tergantung selera.

4. Siapkan 140 gram keju yang sudah diparut, ambil roti tawar secukupnya, kita letakkan di dasar wadah, kemudian kita tuangkan adonan susu, tuangkan di atas lapisan roti tawar, ulangi hingga adonan susu sudah penuh.

5. Taburi keju diatasnya dan masukkan dulu ke dalam kulkas, biar lebih dingin rasanya bakalan lebih creamy dan juga lebih enak lagi, tapi langsung dimakan dalam juga udah enak.